Tuesday, November 22, 2016

RP - Recommend Anime - Hikaru No Go

Hikaru & Sai (sumber: google image)

Sedikit berbagi tentang salah satu Anime yang juga mengilhami saya dalam memberi nama anak kandung saya HIKARU NO GO , merupakan sebuah judul manga dan anime populer dari Jepang. Kisahnya bercerita seputar sejenis permainan papan, Go dan ditulis oleh Yumi Hotta serta digambar oleh Takeshi Obata. Diterbitkan pertama kali di Jepang pada 1998, Hikaru no Go telah meraih kesuksesan yang besar, dan mengakibatkan permainan Go digemari secara besar-besaran. Kisah ini diterbitkan dalam 23 jilid buku yang berisi 189 bab serta 11 "omake". Seri anime nya terdiri dari 75 episode - masing-masing setengah jam , disertai episode khusus untuk Tahun Baru 2003 dan 2004. Versi Bahasa Indonesia manga ini mulai diterbitkan di Indonesia oleh Elex Media Komputindo sejak bulan Juli 2004 ini dengan judul Hikaru's Go. ( sumber Wikipedia ) seriesnya sudah bisa ditonton lewat youtube atau di donwload dari situs situs anime donwload atau bisa coba cari vcd nya di glodok selamat menonton!

sinopsis:
Dikisahkan seorang anak laki - laki bernama Shindou Hikaru yang berusia 12 tahun, ia hanya seorang murid Sekolah dasar biasa seperti yang lainnya. Hingga suatu hari ketika sedang mencari barang bekas di Loteng Rumah kakeknya, saat itu ia menemukan sebuah papan Go yang masih bagus, lalu berniat menjualnya, namun ketika ia menyentuh bagian atas papan tersebut, secara magis ia dapat melihat kehadiran Roh Fujiwara Sai, seorang pemain Go pada zaman dahulu kala yang bunuh diri, namun masih menginginkan untuk bermain Go kembali sehingga memohon pada Hikaru agar diizinkan bermain melalui tubuh Hikaru, mencoba game pertama melawan Toya Akira yang merupakan pemain Go handal dan calon pemain profesional membuat Hikaru memiliki rival abadi dalam permainan Go.  

Papan Go dan Bidaknya (sumber: Google Image)

No comments:

Post a Comment

Reuni 2 Dekade Alumni Pondok Modern Gontor Putri 2004 di Solo, Jawa Tengah

Pesantren Putri Pondok Modern Darussalam Gontor yang diresmikan sejak 1990, telah meluluskan banyak santriwati yang berkiprah di masyarakat....