Wednesday, April 19, 2017

RP - Cute but Crime of Monokuma on Danganronpa

Bicara tentang anak memang tidak ada habisnya, dan kali ini anakku Hikaru kun yang memang menggemari Japanese Culture sedang tergila gila dengan salah satu anime yang unik yaitu Danganronpa yang menampilkan sosok sebuah boneka beruang berwarna hitam putih yang disebut Monokuma.

untuk lebih detil tentang Danganronpa sendiri dapat teman - teman baca di wikipedia

Danganronpa anime (pic source from google image)
 Mulanya saya ragu untuk membolehkan H-kun menonton anime yang satu ini karena di beberapa cuplikannya ada adegan yang menggambarkan kekerasan fisik. namun, karena H-kun bersikukuh bahwa film ini lucu karena menampilkan sesosok boneka beruang berwarna hitam putih dengan perut bundarnya dengan tingkah yang meski menyebalkan namun juga menggemaskan.

Monokuma (pic source from google image)

konon anime ini mulanya dari sebuah video game lalu dibuat seri animenya yang ditayangkan ditelevisi jepang MBS. Dan saya sendiri mendapatkan film ini hasil donlot dari sebuah situs anime. karena berhubung tidak diperjual belikan, mungkin bagi yang ingin mencoba menontonnya secara streaming youtube silakan dicoba googling jika beruntung hehehe.

Danganronpa figures (sumber ; google image)


yang saya dan anak saya punya adalah yang seri pertama Danganronpa : Kibou no gakuen to zetsubou no koukousei the animation - 2013. Ini tergolong anime sadis namun lucu dan pernuh misteri meski dengan adegan berdarah yang disamarkan warna darahnya.

No comments:

Post a Comment

Reuni 2 Dekade Alumni Pondok Modern Gontor Putri 2004 di Solo, Jawa Tengah

Pesantren Putri Pondok Modern Darussalam Gontor yang diresmikan sejak 1990, telah meluluskan banyak santriwati yang berkiprah di masyarakat....